bagaimana hubungan pembukaan UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945 dengan Proklamasi Kemerdekaan
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban kzul552
Pembukaan UUD 1945 merupakan pernyataan cita-cita dan tujuan luhur bangsa Indonesia dari pada terlaksananya proklamasi kemerdekaan Indonesia. Adapaun hubungan UUD 1945 dengan Proklamasi kemerdekaan Indonesia adalah sebagai berikut:
- Penetapan dan pengesahan UUD 1945 dan pembukaan UUD 1945 merupakan perwujudan tindak lanjut proklamasi kemerdekaan Indonesia dari tangan penjajahan.
- Pembukaan UUD 1945 berisikan penjelasan mengenai hak kemerdekaan setiap bangsa dari para penjajahan yang pertentangan dengan peri kemanusiaan dan peri keadilan, berdasarkan hal itu maka Indonesia mewujudkan kemerdekaannya melalui pembacaan teks proklamasi kemerdekaan oleh Ir. Soekarno.
- Melalui Pembukaan UUD 1945 menjabarkan pentingnya kemerdekaan yang diwujudkan Indonesia menjadi negara yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur.
- Dalam Pembukaan UUD 1945 menegaskan bahwa kemerdekaan yang diraih oleh bangsa Indonesia merupakan karunia dari Tuhan Yang Maha Esa.
- Pembacaan teks proklamasi merupakan perwujudan dari keinginan luhur bangsa Indonesia untuk terlepasa dari penjajahan dan tergambarkan secara tegas dalam pembukaan UUD 1945
- Melalui Pembukaan UUD 1945 menjadi perwujudan pertanggung jawaban terhadap proklamasi kemerdekaan yang dilakukan melalui penetapan dan pengesagan dasar negara, tujuan negara, cita-cita negara, undang-undang dasar, bentuk negara dan bentuk penyelanggarana pemerintahan Indonesia.
Penjelasan:
Dalam sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia sebagai bangsa yang merdeka dari penjajahan bangsa lain. Pembacaan teks proklamasi oleh Ir. Soekarno menjadi puncak perjuangan bangsa Indonesia dalam merebut kemerdekaan. Sebagai bangsa yang merdeka maka bangsa Indonesia perlu mempersiapakan berbagai persyaratan untuk membentuk sebuah negara yang merdeka. Maka dibuatlah Pancasila sebagai dasar negara dan Pembukaan UUD 1945 sebagai perwujudan pernyataan yang mengandung cita-cita dan tujuan bangsa Indonesia. Sementara Undang-Undang Dasar 1945 sebagai sumber dan dasar hukum di Indonesia.
Melalui Pembukaan UUD 1945 bangsa Indonesia menemukan falsafah, dasar, pedoman dalam berkehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia. Cita-cita luhur bangsa Indonesia yang ingin terlepas dari tangan para penjajah diwujudkan dengan proklamasi kemerdekaan yang menjadi tanda berakhirnya penjajahan diseluruh wilayah Indonesia.
Pembukaan UUD 1945 dan proklamasi sangat berkaitan erat yang menjadi bukti perjuangan bangsa Indonesia untuk merdeka. Hubungan pembukaan UUD 1945 dan proklamasi kemerdekaan dapat pada pernyataan kemerdekaan yang kemudian dijelaskan lebih lnajut dalam pembukaan UUD 1945.
Adapun bentuk hubungan didalam pembukaan UUD 1945 terhadap proklamasi kemerdekaan adalah
- Alenia pertama, berisikan alasan pernyataan mengenai proklamasi kemerdekaan Indonesia terdapat pada kata “kemerdekaan merupakan hak segala bangsa dan penjajahan tidak sesuai dengan peri kemanusiaan dan peri keadilan”.
- Alenia kedua, memuat perjuangan bangsa indonesia untuk merdeka yang diwujudkan dengan pembacaan teks proklamasi.
- Alenia ketiga, berisikan motivasi bangsa Indonesia untuk merebut kemerdekaan dari tangan penjajah.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang makna proklamasi kemerdekaan Indonesia bagi bangsa Indonesia https://brainly.co.id/tugas/31414685
- Materi tentang makna Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 https://brainly.co.id/tugas/13108284
- Materi tentang tujuan negara yang terkandung dalam UUD 1945 https://brainly.co.id/tugas/1678340
Detail Jawaban :
Kelas : VII (7) SMP
Mapel : PPKN
Bab : 3. Pembelajaran Perumusan dan Pengesahan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945
Kode: 7.9.3
#Ayobelajar